Politisi berusia 53 tahun tersebut terpaksa berkeliaran di jalanan Chernivtsi, Ukraina, setelah dirinya menjadi korban penipuan pengaturan kencan via internet. Dolego bermaksud mencari pasangan hidup di Ukraina tetapi pada akhirnya kehabisan uang.
Pria yang mencalonkan diri sebagai Gubernur Arizona tahun lalu, menjual rumah dan seluruh harta yang dia miliki di Queen Creek. Semua dia lakukan demi melakukan perjalanan ke Ukraina dan menemui seorang perempuan yang dia kenal lewat layanan internet.
Tetapi, nahas yang dia alami. Perempuan yang dicarinya justru tidak pernah muncul, yang ada hanya seorang perempuan yang bernama Yulia dan mengaku bahwa akun emailnya telah dibajak. Yulia pun mengaku ada orang lain yang menggunakan akun email itu dan berkenalan dengan Dolego.
Tidak jelas mengapa Dolego tidak melapor kepada pihak Kedutaan Amerika Serikat (AS) di Kiev setelah kejadian itu berlangsung.
"Kami sering mendengar kisah pria Amerika yang mencari istri di
Ukraina," jelas juru bicara Kedubes AS di Ukraina Jim Wolf, seperti
dikutip Associated Press, Jumat (18/11/2011).
Sementara seorang pekerja sosial yang menemukan Dolego di jalanan, mengira bahwa pengalaman menjadi gelandangan adalah hal yang baru baginya.
"Pengalaman ini seperti petualangan baginya. Dia menyukai gaya hidup ini tetapi sekarang sudah berakhir dan dia pun harus pulang," menurut pekerja sosial Ukraina Anastasia Beridze.
Pekan depan Dolego akan kembali ke Arizona, setelah mendapatkan pinjaman uang dari Kedubes AS. Tetapi dirinya berencana untuk mencari pekerjaan dan mengumpulkan untuk kembali Ukraina.
"Warga Ukraina memang sangat ramah. Saya butuh perempuan istimewa, seorang perempuan Ukraina untuk memulai hidup," jelas Dolego.
Sumber
http://international.okezone.com/read/2011/11/18/414/531398/politisi-as-jadi-gelandangan-di-ukraina