Rabu, 08 Februari 2012

Contoh Pidato

Assalamualaikum Wr Wb

Yang terhormat Ibu Kepala Sekolah
Yang terhormat Bapak/Ibu Guru
Dan teman-teman yang saya banggakan


Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur atas kehadirat Allah swt. Karena atas berkat dan karuniannya kita diberi kesehatan sehingga masih bisa berkumpul di sini  dalam keadaan sehat walafiat.
Hadirin yang saya hormati,  saya ucapkan selamat kepada kakak kelas yang telah lulus dari SMPN 213 Jakarta dan mendapatkan sekolah yang diinginkan. Semoga kakak-kakak sekalian bisa menjadi siswa yang berprestasi dan mengembangkan bakat-bakatnya seperti saat di SMP.
Hadirin yang berbahagia, pesan-pesan untuk kakak sekalian yaitu,semoga kakak tidak lupa kepada sekolah ini, guru-guru, karena berkat beliau kakak bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan tidak lantas lupa kepada teman-teman  lainnya. Ada beberapa kesan-kesan selama kakak berada di sekolah ini, yaitu dapat berbagi cerita bersama, dapat membantu kita semua dan dapat menjadikan contoh yang baik untuk adik-adik kelasnya.
Saya perwakilan dari anak-anak kelas VII dan kelas VIII, ingin memohon maaf kepada kakak sekalian, mungkin selama kami menjadi adik kelas pernah membuat kakak tersinggung dalam perkataan yang tidak seharusnya diucapkan, pernah membuat kakak, jengkel, dan sebagainya.
Saya berharap semoga di sekolah yang baru yang kakak cita-citakan ini dapat menjadi orang yang lebih baik lagi, dapat menuntut ilmu dengan sebaik mungkin, dapat mnjadi siswa yang berprestasi, dan dapat membanggakan orang tua, guru-guru, dan teman-teman lainnya. Dan satu yang harus diingat jagalah nama baik sekolah, keluarga, dan diri sendiri dimanapun kalian memijakkan kaki di sekolah yang baru.
Demikian pidato saya pada kesempatan ini. Semoga apa yang saya sampaikan bermanfaat untuk kita semua. Apabila ada tutur kata yang kurang berkenan dihati para hadirin saya mohon maaf. Karena kekurangan hanya milik saya, dan kelebihan hanya milik Allah swt.
Sekian dan terima kasih
Wassalamualaikum Wr Wb